![presentation2](http://tegarprajaksa.com/wp-content/uploads/2013/02/presentation2.jpg)
Adalah
menyamakan persepsi atau pendapat dengan mengkondisikan pola pikir
prospek kita agar sama dengan kita, dengan tujuan untuk mempermudah
masuknya informasi usaha dan membuat prospek setuju
Contoh :
Baik bpk/ibu/sdr sekalian terima kasih atas waktu yang diberikan
kepada saya dan senang sekali pada kesempatan yang luar biasa ini saya
bisa berjumpa dengan Anda..
Maksud dan tujuan pertemuan kali ini adalah sosialisasi peluang usaha
baru, saya tidak tahu apa latar belakang dan profesi anda saat ini,
tapi yang jelas peluang usaha ini sangat cocok dan sinergi dengan semua
aktifitas anda saat ini.
Dan harapannya peluang usaha ini akan bisa membantu kita agar bisa
memperoleh sumber penghasilan baru sehingga bisa meningkatkan taraf
hidup kita menjadi lebih baik dari hari ini tanpa mengorbankan gaji dan
pekerjaan kita sebelumnya.
Karena dengan mengandalkan kerja keras dan mengejar prestasi saja
ternyata tidak cukup jika Anda menginginkan kualitas hidup yang
meningkat dimasa yang akan datang…
Sebab fakta disekitar kita membuktikan :
- Inflasi yang terjadi hampir setiap tahun
- Kenaikan gaji/upah selalu diikuti oleh kenaikan harga kebutuhan pokok
- Tidak ada pekerjaan yang benar-benar aman dari PHK atau bangkrut
- Jabatan Anda tidak dapat diwariskan
- jumlah pengangguran yang semakin hari semakin meningkat
- Gaji sebesar apapun akan berhenti ketika Anda pensiun
- Tabungan seringkali habis untuk biaya pengobatan di masa tua, bagaimana jika tidak memiliki tabungan sama sekali?
- biaya pendidikan yang semakin lama semakin tinggi
- krisis global yang berkepanjangan
- Musibah atau bencana dapat terjadi kapanpun dan pada siapapun, bagaimana dengan jaminan finasial keluarga Anda?
Dengan fenomena atau kenyataan tersebut diatas memaksa kita untuk
mencari sumber alternatif lain dalam memperoleh penghasilan sebab
apabila kita hanya mengandalkan satu sumber penghasilan saja sepertinya
sulit sekali bisa meningkatkan taraf hidup dan solusi terbaik agar bisa
meningkatkan pendapatan/penghasilan dengan cara membangun suatu usaha
baru…
Jadi solusinya harus membangun usaha…….. (jelaskan sesuai dengan apa yang diajarkan di SAT)
0 komentar:
Posting Komentar